Taliwang Maloka TRB: Ada Ayam Taliwang hingga Plecing Kangkung Enak di Bekasi

Banyak kuliner menarik yang bisa ditemukan di Bekasi. Tidak hanya jajanan kekinian, tetapi juga rumah makan tradisional ada di kota ini. Bahkan, di Bekasi kamu bisa menikmati makanan khas Lombok.

Salah satunya di restoran Ayam Taliwang Maloka TRB yang berlokasi di daerah Jl. Raya Hankam, Jatimelati, Bekasi. Restorannya memang tidak begitu besar. Hanya menempati dua ruko di pinggir jalan raya Hankam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, dari luar kamu sudah bisa melihat papan panjang bertuliskan Taliwang Maloka TRB.

Baca juga:
Coba Yuk! Ini 5 Nasi Uduk Betawi yang Terkenal Enak di Bekasi
Penasaran dengan kelezatan ayam taliwang di restoran ini, detikFood menyambanginya (03/03). Kami mencicipi beberapa menu andalan di sana, mulai dari ayam bakar Taliwang, ikan gurame taliwang, hingga plecing kangkungnya. Begini cita rasanya!

ADVERTISEMENT

Detail Informasi (Nama Tempat Makan)
Nama Tempat Makan Ayam Taliwang Maloka TRB, Hankam Raya
Alamat Jl. Raya Hankam No.39A, RT.006/RW.005, Jatimelati, Kec. Pd. Melati, Kota Bks, Jawa Barat 17415
No Telp 0811-1808-907
Jam Operasional 09.00 – 21.00 WIB
Estimasi Harga Rp 10.000 – Rp 85.000
Tipe Kuliner Kuliner khas Lombok
Fasilitas
Ruangan indoor
Ada toilet
Tempat parkir luas
1. Ayam dan ikan bumbu taliwang

Begini tampilan ayam bakar taliwang yang bumbunya meresap sampai ke dalam. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Selaras dengan namanya, restoran ini memang khusus menyajikan menu-menu khas Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Berbicara dengan salah satu pegawai di sana, mereka mengungkap, pemiliknya memang bukan orang Lombok. Namun, sebagian besar pegawai di sana merupakan orang asli Lombok.

Sehingga, menu-menu yang disajikan dimasak langsung dengan resep asli Lombok yang dibawa oleh mereka. Beberapa bumbu dasarnya pun dibawa langsung dari Lombok.

Restoran ini menyajikan olahan ayam dan ikan yang dimasak dengan bumbu khas Taliwang yang terkenal pedas menyengat.

Pilihan menunya beragam, mulai dari ayam bakar taliwang, ayam goreng taliwang, gurame bakar taliwang, gurame goreng taliwang, nila bakar atau goreng taliwang, hingga lele yang juga diolah dengan bumbu khas taliwang.

Untuk menu yang dibakar, pelanggan bisa memilih tingkat kepedasannya, mulai dari tidak pedas, sedang, pedas, dan super pedas.

Ada juga menu sayuran khas Lombok yang biasa jadi pelengkap, seperti plecing kangkung, beberuk terong, sampai terong selo bakar.

2. Ayam bakar taliwang dan plecing kangkung yang bikin nagih

Ayam Taliwang satu ekor di sini dibanderol dengan harga Rp 55.000. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Kami tentu tidak bisa melewatkan hidangan ayam bakar taliwangnya. Untuk satu porsi (satu ekor) ayam taliwang, dibanderol Rp 55.000.

Selain tingkat kepedasan, pelanggan yang memesan olahan taliwang bisa memilih pesanan itu ingin dimasak pedas manis atau pedas gurih. Kami pun memilih ayamnya dimasak dengan bumbu taliwang yang pedas gurih.

Setelah selesai memesan, pegawai langsung memasak ayam tersebut di pemanggang yang ada di depan restoran. Pelanggan bisa melihat sendiri proses pembakaran ayam taliwang ini.

Sebelum dibakar, mereka merendam ayamnya terlebih dahulu ke dalam bumbu taliwang. Barulah ayam dibakar di atas api arang.

Tidak lama, ayam diantar ke meja kami. Dari segi tampilan, potongan ayamnya tidak begitu besar, bisa dinikmati oleh 1 sampai 2 orang saja. Seporsi ayamnya dilengkapi dengan potongan jeruk nipis dan dua cocolan bumbu.

Bumbu cocolan ini punya tekstur sangat cair. Keduanya berwarna cokelat tetapi salah satunya lebih gelap dan juga lebih pedas. Namun, ketika kami coba, tidak begitu ada perbedaan rasa antara keduanya.

Rasanya mirip bumbu kacang tetapi teksturnya sangat cair dan ada sentuhan pedas yang sangat ringan.

Ayam bakar taliwang di sini agaknya memakai ayam kampung sehingga tekstur dagingnya memang agak keras. Namun, tetap nikmat karena bumbu taliwangnya meresap sampai ke dalam daging dan tulang.

Bumbunya sendiri punya rasa pedas yang khas, dengan rasa cabe, terasi, dan gula merah yang lebih dominan. Ada sensasi smokey bekas pembakaran ayam tersebut yang membuatnya justru semakin enak. Tidak perlu dicocol ke sambal atau bumbu lagi, rasanya sudah nikmat.

Jika pesan ayam bakar taliwang, kamu juga perlu memesan plecing kangkungnya.

Ayam Taliwang ini semakin enak dinikmati dengan plecing kangkung yang menyegarkan. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Terdiri dari kangkung yang sudah direbus, ditambah dengan tauge, dan kacang. Disiram dengan sambal plecing. Sambal plecingnya pun dilengkapi dengan potongan besar tomat.

Sambalnya tidak begitu pedas, lebih dominan rasa asam segar dari tomatnya. Cocok dinikmati dengan ayam bakar taliwang.

sumber:  https://food.detik.com/rumah-makan/d-7330516/taliwang-maloka-trb-ada-ayam-taliwang-hingga-plecing-kangkung-enak-di-bekasi.

Berita Terkait

Aneka Kuliner : Nasi Goreng
Kuliner Khas Indonesia : Nasi Tutug
Aneka Kuliner : Nasi Jamblang
Aneka Kuliner : Nasi Gandul